Koper yang kita beli tentu bukan murah harganya, ada yang ratusan hingga jutaan rupiah. Apakah koper yang berharga jutaan akan awet disimpan bertahun tahun ?

Jika tidak melakukan 8 langkah ini, kami jamin koper yang berharga jutaan rupiah pun Anda tidak akan bertahan lama. Kami asher-online sebagai produsen koper akan memberikan rahasia agar koper Anda lebih awet. Ayo kita praktekkan :

Langkah 1 : Periksa isi koper.

Cek apakah ada barang yang tertinggal di dalam koper. Benda yang berbahan organik seperti makanan dapat menghasilkan bau yang tidak sedap dan menjadi asam yang merusak bagian dalam koper menjadi tidak awet.

dalam koper

sudah kosong ?

Untuk benda yang terbuat dari metal seperti besi pun dapat berkarat jika disimpan dan dapat merusak koper. Jika Anda sudah pastikan isi koper kosong, maka lanjutkan ke langkah 2.

Langkah 2 : Lepas stiker

Cabut semua stiker dari maskapai bandara, karena stiker tersebut lama kelamaan dapat merekat semakin kuat. Jika sudah terlalu kuat maka saat Anda mencabut stiker akan terdapat bekas noda pada koper yang sulit dihilangkan.

cabut stiker

Cabut stiker yang ada

minyak kayu putih dapat digunakan  untuk menghilangkan sisa lem. Minyak kayu putih lebih aman jika dibandingkan menggunakan minyak tanah karena minyak kayu putih tidak akan merusak warna dari koper.

Langkah 3 : Bersihkan luarnya

Setelah mencabut semua stiker, kini saatnya Anda membersihkan bagian luar dari koper. Cukup lap saja bagian luar dari koper dengan kain basah.

lap debu

bersihkan dengan kain basah

Langkah 4 : jemur

koper awet

Dijemur agar kering sempurna

Yang sering kita lupakan adalah mengeringkannya. Cara terbaik untuk mengeringkan koper adalah dengan dijemur. Sinar matahari dapat membantu mengurangi bau dengan mematikan bakteri yang tersisa di dalam koper. Jangan jemur terlalu lama karena justru akan merusak bagian luar koper

Langkah 5 : Vacuum cleaner

Bersihkan dari debu, sebaiknya Anda gunakan vacuum cleaner untuk membersihkan aroma yang tidak sedap maupun debu. Jika koper bagian luarnya awet tentu Anda tidak ingin menggunakan koper yang bau bukan ?

sedot debu

Penyedot debu

Debu dapat menghasilkan bau apek jika disimpan dalam ruangan tertutup dalam waktu lama.

Langkah 6 : Beri silica gel

Silica gel sudah sangat mudah kita peroleh. Dengan harga berkisar 1000 rupiah / pcs, silica gel memiliki pengaruh yang luar biasa. Fungsi dari silica gel adalah untuk menyerap kelembapan udara, salah satu penyebab koper anda menjadi tidak awet adalah kelembapan.

anti lembab

penyedot lembab

 

Langkah 7 : Tutup pakai plastik

Apakah Anda sudah memasukan silica gel ke dalam koper Anda ?

luggage cover

tutup plastik biasa saja

Saatnya menutup koper Anda dengan plastik agar tidak terkena debu. Debu yang menempel dapat mengubah warna koper dan susah untuk dibersihkan saat akan digunakan kembali. Mesikipun koper awet dan tidak rusak tentu Anda tidak ingin menggunakan koper yang warnanya pudar kan.

Langkah 8 : Beri kamper

Saatnya Anda menyimpan koper di tempat yang kering, jangan lupa berikan kamper di sekitar tempat penyimpanan koper. Dengan kamper maka tikus, kecoak dan semut tidak akan berani mendekati tempat tersebut.

moth ball

kapur barus

Jika Anda belum melakukan 8 langkah tersebut, segera lakukan sekarang jangan sampai koper Anda terlanjur rusak.

Temukan tips dan trik lainnya di asher-online.com. Kami akan berikan semua rahasia tentang tas disini. Kami menyediakan berbagai kebutuhan tas promosi yang dapat Anda pesan untuk keperluan bisnis Anda. Bagi biro perjalanan temukan koper dengan harga terjangkau di asher-online.com

 [instagram-feed num=2 cols=2]

Summary
Kumplit, 8 Langkah agar koper kesayanganmu Awet tahan lama.
Article Name
Kumplit, 8 Langkah agar koper kesayanganmu Awet tahan lama.
Description
Salah dalam merawat koper bisa mengakibatkan koper yang Anda beli bisa rusak hanya dalam waktu 1 tahun. Ayo segera lakukan sebelum terlambat.
Author
Publisher Name
Asher-online.com
Publisher Logo